Sempat Hilang, Dua Medali Emas Milik Atlet Porprov NTB Ditemukan Polresta Mataram

    Sempat Hilang, Dua Medali Emas Milik Atlet Porprov NTB Ditemukan Polresta Mataram

    Mataram NTB – Dua medali emas pada gelaran Porprov NTB ditemukan di Mushola GOR Turida, Mataram, Sabtu (25/2). Belakangan diketahui, dua medali emas tersebut merupakan milik atlet Cabor Petanque Kota Mataram bernama Sulastri.

     

    Kasubsi Penmas Si Humas Polresta Mataram, Aiptu I Putu Eka Winastra SH membenarkan laporan kehilangan dua medali tersebut. Kini, dua medali sudah dikembalikan pada pelatih dan atlet, Vina Panduwinata dan Sulastri, Senin (27/2).

     

    “Tadi, sudah kami kembalikan pada pemiliknya, ” kata I Putu Eka Winastra, Senin (27/2).

     

    Dua medali emas tersebut kata Eka, ditemukan oleh tukang parkir di Mushola, kemudian dilaporkan ke dirinya. Laporan kehilangan itu selanjutnya disebar ke WA Grup dan pemiliknya diketahui.

     

    Dari pengakuan atlet Sulastri, dia mengaku dua medali emas tersebut disimpan di jok motor bersama kunci kos. Namun, setelah diperiksa tidak ditemukan. Belakangan, dua medali ditemukan tukang parkir di Mushola.(Adb)



    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Komit Melaksanakan Misi Dagang dan Investasi,...

    Artikel Berikutnya

    Jajaran Korem 162/WB Ikuti Acara Isra Mi'raj...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Kapolda NTB Buka Secara Resmi Taklimat Awal Audit Kinerja Itwasda Polda NTB tahap II T.A 2024
    Satlantas Polres Lombok Utara Lakukan Sosialisasi Polsanak
    Kapolres Sumbawa Barat Hadiri Pembukaan Taklimat Awal Audit Kinerja Itwasda Polda NTB tahap II T.A 2024

    Ikuti Kami